Jika pemilik
wajah oval cocok dengan model potongan rambut apa saja, berbeda dengan orang
yang memiliki bentuk wajah kotak dan bulat. Si wajah bulat memiliki pipi yang
lebih lebar, panjang wajah dari kening ke dagu hampir sama dengan lebar wajah.
Sedangkan pemilik wajah kotak memiliki rahang yang menonjol dan kaku. Pemilihan
model rambut panjang dengan layer dengan poni samping sangat direkomendasikan
untuk Anda yang berwajah bulat atau panjang. Berikut cara potong rambut sendiri model layer
panjang yang bisa Anda coba di rumah.
1.
Basahi rambut lebih dulu agar lebih mudah dipotong nanti. Tekstur
rambut basah lebih lembab dibandingkan rambut kering yang berisiko rambut
menjadi bercabang tidak terjadi setelah pemotongan. Anda juga bisa melakukan
keramas lebih dulu dan balurkan kondisioner supaya tekstur rambut lebih lembut.
Biarkan rambut tetap basah namun tidak sampai terlalu basah kuyup ya!
2.
Kuncir
rambut Anda ke atas dan tarik bentuk ponytail
kedepan wajah sebelum menyisirnya secara lembut.
3.
Posisikan
rambut sejajar dengan wajah, lalu gunting bagian ujung rambut sesuai bentuk
yang Anda inginkan. Meskipun Anda bisa memotong sesuai dengan selera, sebaiknya
potong rambut sama panjang dan rata.
4.
Gunakan
cara potong rambut sendiri yang dikenal sebagai teknik chopping. Teknik chopping
atau cara memotong rambut dengan posisi gunting menghadap ke atas. Anda bisa
memberikan potongan acak agar kesan natural bisa didapatkan, tetapi lakukan
teknik pemotongan yang rapi dan hati-hati.
5.
Lakukan
penguraian rambut dari ponytail Anda
dan bentuk ponytail baru yang
diletakkan di depan wajah kembali. Anda bisa mulai melakukan teknik chopping seperti cara sebelumnya.
6.
Jika
semua proses pemotongan rambut sendiri sudah selesai, Anda bisa menguraikan ponytail terakhir. Lihat hasil potong
rambut sendiri di depan cermin untuk merapikan bentuk yang kurang disukai.
7.
Anda
bisa membuat bentuk poni ke samping yang cocok digunakan untuk pemilik rambut
bulat atau kotak.
Tips memotong rambut sendiri di rumah
Cara potong rambut sendiri bisa dilakukan sendiri di rumah
dibandingkan menghabiskan biaya mahal ke salon. Namun, Anda tetap harus
mengutamakan kerapian agar tidak menyesal setelah potong rambut selesai. Anda
harus ingat bahwa rambut yang telah dipotong tidak bisa dikembalikan lagi,
bukan? Jadi, gunakan gunting yang benar-benar tajam dan bersih untuk hasil
pemotongan yang lebih sempurna.
Selain itu,
metode potong rambut sendiri untuk model rambut layer panjang tidak cocok
diterapkan pada rambut ikal atau keriting. Rambut ikal atau keriting
direkomendasikan menggunakan metode pemotongan semi kering agar pemotongan bisa
lebih spesifik per bagian rambut yang ikal.
Ada baiknya
Anda meminta orang lain atau anggota keluarga di rumah untuk memeriksa bagian
mana yang kurang rapi. Tak ada salahnya meminta bantuan orang lain untuk
merapikan bagian tersebut untuk hasil yang lebih maksimal.
Jangan lupa
untuk merawat rambut layer panjang Anda dengan produk perawatan rambut yang
tepat ya! Pasalnya, model rambut layer atau berlapis cocok dibentuk apa saja
baik model ikal atau sekadar menambahkan aksesoris seperti jepit rambut. Jangan
sampai Anda suka menggonta ganti model rambut, tetapi abai terhadap perawatan
rambut yang baik. Rambut yang sering mengalami styling rentan rusak, rontok atau bercabang.
Yuk, coba potong rambut sendiri dengan
bantuan gunting tajam dan cermin di rumah ya! Model rambut layer panjang yang
cantik akan membuat penampilan Anda semakin anggun dan feminim.
0 komentar:
Posting Komentar